Blogger Jateng

Komposisi dan Manfaat Extra Joss Untuk Menambah Stamina Tubuh



Kegunaannya Dan Manfaat Extra Joss adalah untuk memelihara stamina serta menyegarkan badan. Bisa dipahami bahwa Extra Joss bukan menambah tenaga, namun memelihara serta memulihkan tenaga yang hilang karena lelah, capek seperti kerja atau olahraga.

Komposisi


  • Tiap sachet (4 gram) Extra Joss mengandung:
  • Ginseng 20 mg
  • Taurine 1000 mg
  • Vitamin B1 1.2 mg
  • Vitamin B2, Sod phosphate 3 mg
  • Vitamin B3 16 mg
  • Vitamin B5 5 mg
  • Vitamin B6 1.5 mg
  • Vitamin B8 (Inositol) 25 mg
  • Vitamin B12 1 mcg
  • Royal Jelly 2 mg
  • 1,3,7 Trimethylxanthine, 50 mg
  • Aspartame, Sod Bicarbonate, Acesulfame-K, Citric Acid, Flavour, Quinolone Yellow (CI 47005), Sunset Yellow (CI 15985)

Indikasi
Extra Joss dapat membantu memelihara kesehatan tubuh, menyegarkan badan, serta membantu metabolisme tubuh dalammenghasilkan energi. Dapat dikonsumsi oleh penderita diabetes serta orang yang butuh makanan berkalori rendah.

Efek Samping
Dapat mengakibatkan gangguan terhadap ginjal dan hati jika diminum secara berlebihan
 
Extra Joss
Extra Joss
Kontra Indikasi
Extra Joss tidak dianjurkan dikonsumsi oleh anak-anak, wanita hamil, ibu menyusui serta pengidap hipertensi. Produk ini juga mengandung fenilalaninyang tidak boleh dipakai "berbahaya" oleh penderita phenylketonuria serta wanita hamil.

Dosis Petunjuk Pemakaian/Aturan Minum
Larutkan 1 sachet Extra Joss dengan air dingin sebanyak 200 ml. Untuk orang dewasa, maksimal mengkonsumsi 3 sachet perhari.
Demikianlah informasi mengenai kegunaan dan manfaat Extra Joss. Semoga bermanfaat untuk Anda.

Post a Comment for "Komposisi dan Manfaat Extra Joss Untuk Menambah Stamina Tubuh"